Selasa, 03 Januari 2017

Resep Tumis Cumi Jagung Muda Enak Sederhana

tumis cumi jagung muda
Resep Tumis Cumi Jagung Muda Enak Sederhana. Aneka ragam olahan ikan dan seafood sebagai contoh cumi yang biasa dimasak dengan cara goreng tepung renyah (cryspi) namun bisa juga dengan kreasi sederhana dapat menjadikan menu istimewa seperti cumi diolah secara tumisan atau oseng-oseng dengan menambahkan potongan-potongan jagung muda yang sudah kita tahu rasanya sangat renyah dan gurih. Langsung saja simak resep tumis cumi dibawah ini.
Bahan-bahan:
  • 500 gram cumi basah
  • 150 gram jagung muda potong serong
  • 50 gram jamur kuping diiris
  • 20 gram kapri
  • 2 siung bawang putih dicincang
  • 1 buah bawang bombai iris melintang
  • 1 buah wortel dipotong
  • 1 sdm saus tiram
  • 1/2 sdm gula pasir
  • 1/2 sdt merica
  • 1 sdt garam
  • minyak untuk menumis secukupnya
  • 100 ml air

Cara Membuat Tumis Cumi Jagung Muda Enak Sederhana

  1. Tumis bawang merah dan bombai sampai harum dan layu kemudian masukkan bahan-bahan utama dioseng sebentar.
  2. Masukkan bumbu-bumbu yang lain kemudian masak sampai matang dan jangan lupa untuk selalu diaduk supaya matangnya merata dan tidak gosong.
  3. Bila dirasa bumbu sudah meresap segera angkat dan sajikan sewaktu masih hangat.

0 komentar

Posting Komentar